franchisepedia

Minuman Coconut Shake Lagi Viral? Cari Tahu di Sini!

Dunia kuliner memang tidak pernah berhenti memberikan sumbangsih dalam mengisi topik-topik viral yang mengisi dunia maya lewat media sosial. Setelah waktu itu es kepal Milo, dalgona coffee, Korean garlic bread, bubble tea, serta es semangka India sempat viral di kalangan warganet, kali ini tren minuman viral sedang ramai-ramai dibicarakan, nih, yaitu minuman coconut shake.

Sebenarnya apa, sih, coconut shake itu dan kenapa bisa sampai viral, ya? Daripada penasaran, baca artikel ini sampai akhir, yuk!

BACA JUGA: Perbedaan Franchise dan Kemitraan

Tentang Coconut shake yang Sedang Ramai di Singapura

Tren coconut shake sendiri berawal di negara Singapura, di mana akhir-akhir ini banyak outlet yang menjual coconut shake dan berhasil membuat para konsumen antre panjang demi mendapatkan minuman penghilang dahaga tersebut. Buat yang belum tahu, coconut shake adalah minuman yang terbuat dari kelapa sangai, es krim, susu, serta dapat juga ditambahkan dengan gula supaya lebih manis. Menu tersebut tentunya sangat pas untuk dikonsumsi di tengah cuaca yang panas dan lembab.

Minuman coconut shake yang sedang viral tersebut pada umumnya menyediakan beberapa varian, seperti coconut shake, coconut shakes avocado, atau original coconut juice. Harga yang dibanderol untuk satu gelas minuman berkisar antara 3,6 dolar Singapura (sekitar 37 ribu rupiah) hingga 4,70 dolar Singapura (sekitar 51 ribu rupiah). Selain itu, pembeli bisa menambahkan topping sesuai selera masing-masing, seperti es krim, cokelat, atau remah-remah Oreo.

Munculnya Coconut Shake di Indonesia

Viralnya minuman coconut shake juga merambah ke Indonesia, ditandai dengan munculnya berbagai merek yang menjajakan coconut shake sebagai menu utamanya. Beberapa merek tersebut antara lain Madcoco, Just Coco, Coconut Shake Kelapa Dua, hingga Colico. Selain karena viralnya menu coconut shake dari negara tetangga, sebenarnya olahan kelapa sebagai bahan makanan dan minuman bukanlah hal yang benar-benar baru di Indonesia. Bagaimana tidak, kelapa dapat dengan mudah dijumpai di mana saja dengan harga yang terjangkau dan kualitas yang memuaskan. Tentunya ini bisa jadi ide bisnis bagus yang bisa kamu lakukan, loh!

Colico Drinks sebagai Alternatif Coconut Shake yang Tasteful dan Recommended

Setelah kita ngobrol-ngobrol sedikit tentang asal-usul viralnya coconut shake hingga merambahnya tren coconut shake di Indonesia, kini kita bakalan bahas salah satu merek yang juga menawarkan minuman coconut shake untuk masyarakat Indonesia, nih! Yak betul, Colico Drinks merupakan bagian dari Dum Dum Group yang menyajikan minuman dengan buah-buah asli dipadukan dengan kelapa. Jangan khawatir tentang kualitas karena semua buah yang digunakan diproses secara alami dan higienis serta mengalami proses pembekuan, menjadikan setiap produk Colico di cabang mana pun memiliki rasa dan kualitas yang sama baiknya.

Menu coconut shake yang ditawarkan Colico terdiri dari berbagai varian, seperti Thai Coconut Shake, Thai Coconut Avocado, Thai Coconut Durian King. Duh, denger nama-namanya aja sudah kebayang bagaimana segarnya menu-menu tersebut, bukan?

Comments

  • No comments yet.
  • Add a comment